Pencak Silat Kaltim Dipastikan Siap Berlaga di Pra-Popnas 2024

ADVERTORIAL365 Dilihat

Kaltimreport– Altel olahraga pencak silat Kaltim dipastikan siap untuk berlaga di Pra-Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2024.

Hal itu disampaikan dengan optimis oleh Pelatih cabang olahraga pencak silat Kalimantan Timur (Kaltim), Mohammad Arya Duta Sampurna, saat diwawancarai awak media.

Dia menyatakan menyatakan bahwa persiapan atlet pencak silat Kaltim jelang Pra-Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2024 telah mencapai tahap yang hampir matang. Dengan waktu kurang lebih dua minggu tersisa sebelum keberangkatan, Arya optimis kesiapan para atlet akan mencapai 100 persen.

“Saat ini persiapan atlet pencak silat sudah hampir matang, sekitar 100 persen. Dengan waktu yang tersisa dua minggu ini, kami berharap para atlet akan benar-benar siap,” ujar Arya, saat ditemui di Gedung Pencak Silat Polder Air Hitam, Rabu (06/11/2024).

Lebih lanjut kata Arya, tantangan utama yang dihadapi para atlet adalah menjaga berat badan yang sesuai dengan kelas masing-masing. Selebihnya, untuk kendala sudah tidak ada.

“Hanya masalah berat badan yang perlu dijaga dengan baik. Kami minta para atlet mengatur pola makan agar sesuai kelas masing-masing,” ungkapnya.

Disebutkan, setiap kelas dalam pencak silat memiliki batas berat badan tertentu. Misalnya, kelas A putra di kisaran 39-43 kg dan kelas B di 43-47 kg. Beberapa atlet masih perlu penyesuaian berat badan, baik menambah maupun mengurangi.

Arya juga mengungkapkan bahwa beberapa atlet yang baru pulang dari Kejuaraan Nasional (Kejurnas) telah menunjukkan prestasi gemilang. Diantaranya, ada tiga atlet putri yang baru saja meraih medali di Kejurnas, dengan dua emas dan satu perak. Untuk putra, satu atlet dari kelas A juga berhasil membawa pulang emas di Kejurnas PPLP.

Sebagai pelatih, Arya berharap para atlet pencak silat Kaltim dapat memberikan hasil terbaik dan lolos ke Popnas. Target utama adalah meraih prestasi maksimal, dengan harapan para atlet mampu meraih juara dan melanjutkan ke ajang selanjutnya.

“Melihat semangat dan potensi yang ditunjukkan para atlet selama latihan, saya optimis mereka mampu membawa pulang prestasi gemilang bagi Kaltim,” pungkasnya. (Adv/syf).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *